• Dapatkan Promonya Hari ini. Madu Ganceng Stamina Pria!!
  • Fee COD Mulai 3%. Pilih Mau Transfer atau COD.
  • Promo Hari ini. MDS Madu Untuk Jago Insomnia Bisa Berangsur Tidur Nyenyak.
Beranda » Blog » Apa Itu Amber Notes? Cari Tahu Lebih Dalam Tentangnya

Apa Itu Amber Notes? Cari Tahu Lebih Dalam Tentangnya

Diposting pada 26 February 2025 oleh iis / Dilihat: 29 kali / Kategori: ,

Hai semuanya, bagaimana hari-hari Anda di tahun ini? Semangat terus ya! kami tau pasti semua sedang berjuang untuk mencapai semua wishlist di tahun ini. Tapi pasti pelan-pelan wishlist itu akan tercapai, perlu juga kalian ketahui meskipun dilanda kesibukan maupun aktivitas lain yang terasa berat, pakai parfum favoritmu untuk menjaga penampilan agar tetap elegan juga sangat penting. Bicara tentang parfum, parfum favorit yang Anda gunakan apa? di akhir-akhir ini parfum notes amber menjadi trend digunakan, cocok sekali untuk Anda gunakan dalam beraktivitas karena wanginya yang soft, hangat, dan manis, serta wangi yang sensual. Anda pasti penasaran kan dengan notes amber itu apa! yuk, cari tau bareng bareng tentangnya.

Apa Itu Amber Notes? Cari Tahu Lebih Dalam Tentangnya

 

Asal Usul Notes Amber 

Sebelum menggali lebih dalam tentang notes amber, perlu Anda ketahui asal-usul nya terlebih dahulu. Yuk cari tahu! Pada dasarnya amber alami berasal dari fosil resin pohon yang mengeras selama jutaan tahun. Tetapi banyak amber yang tidak merujuk pada fosil resin karena amber asli butuh waktu yang lama untuk terbentuk, sebaliknya parfum dengan notes amber dihasilkan dari beberapa campuran yang menciptakan aroma amber yang khas. Dalam dunia parfum amber adalah salah satu notes parfum yang memiliki aroma hangat, manis, dan sensual. Sangat cocok untuk menemani aktivitas kalian sepanjang waktu.

Karakteristik Wangi Notes Amber

Sekarang sudah paham kan mengenai asal usul nya, perlu Anda ketahui yang menjadikan notes amber disukai banyak kalangan karena memiliki karakteristik yang khas. Lalu apa karakteristik yang dimiliki notes amber? di bawah ini beberapa karakteristik notes amber diantaranya: 

  1. Amber memberikan kesan yang hangat dan nyaman bagi penggunanya, aroma yang hangat ini sangat cocok digunakan untuk berbagai acara formal
  2. Memberikan nuansa powdery seperti bedak yang memiliki kesan lembut dan halus 
  3. Dapat membangkitkan perasaan sensual dan menggoda bagi para pemakainya  
  4. Wangi yang kaya dan kompleks karena campuran dari berbagai aroma yang membuatnya sangat khas 

Masih ingat, bahwa terdapat juga kategori parfum berdasarkan aromanya yaitu floral yang memiliki aroma bunga-bungaan, oriental yang memiliki aroma seperti rempah-rempah, woody yang menghasilkan aroma kayu-kayuan dan citrus yang memiliki aroma khas buah-buahan. Jika amber paling mendekati kategori aroma oriental yang memiliki kesan hangat, sensual, eksotis serta misterius. 

Parfum Beraroma Notes Amber 

Sekarang pastinya Anda sudah tau kan tentang wewangian notes amber, tetapi Anda juga perlu tau berbagai parfum dengan aroma notes amber. Nah tentunya Anda pasti menginginkan tampil elegan di berbagai aktivitas bukan! cocok untuk Anda gunakan notes amber di berbagai aktivitas. Disini kita menyediakan rekomendasi berbagai parfum notes amber diantaranya : 

  1. Tom Ford Amber Absolute

Parfum Tom Ford Amber Absolute memiliki aroma amber yang kuat, dengan sentuhan vanila dan benzoin. Aroma amber yang terdapat pada tom ford amber absolute ini dipadukan dengan aroma vanilla yang manis dan lembut serta aroma benzoin.Parfum ini memiliki ketahanan aroma yang sangat baik dan cocok digunakan untuk acara-acara khusus atau malam hari. Tom ford amber absolute adalah pilihan yang tepat untuk Anda yang menyukai aroma amber yang kuat. 

      2. Jo Malone London Amber & Patchouli

Jo Malone London Amber & Patchouli adalah salah satu parfum unisex yang tergolong dalam kategori aroma oriental woody dengan aroma amber dan patchouli sebagai wewangian utama di dalamnya. Kombinasi dari kedua aroma ini menghasilkan aroma yang kaya, kompleks, dan tahan lama. Sangat cocok digunakan dalam kegiatan sehari-hari atau acara santai. Aroma amber yang hangat dan nyaman akan membuat merasa percaya diri dan rileks.

Di atas adalah sedikit contoh yang bisa kami berikan, nyatanya masih banyak parfum yang memiliki aroma notes amber didalamnya yang akan memberikan aroma parfum yang hangat, lembut, dan sensual, cocok untuk digunakan pada acara-acara khusus atau ketika kamu ingin tampil percaya diri dan berkesan. Ikuti terus artikel-artikel Ramuan Herbal untuk update terus informasi seputar parfum, dan sampai jumpa di artikel berikutnya.

Tags: ,

Bagikan ke

Apa Itu Amber Notes? Cari Tahu Lebih Dalam Tentangnya

Saat ini belum tersedia komentar.

Silahkan tulis komentar Anda

Alamat email Anda tidak akan kami publikasikan. Kolom bertanda bintang (*) wajib diisi.

*

*

Apa Itu Amber Notes? Cari Tahu Lebih Dalam Tentangnya

Chat via Whatsapp

Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan customer support kami

Ramuan Herbal
● online
Ramuan Herbal
● online
Halo, perkenalkan saya Ramuan Herbal
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja